Minggu, 11 Agustus 2013

ASET #1 | PSAK 1: Penyajian Laporan Keuangan

A. INFORMASI YANG DISAJIKAN DALAM LAPORAN POSISI KEUANGAN
Laporan Posisi Keuangan minimal mencakup penyajian pos-pos berikut :

  1. Aset tetap
  2. Properti investasi
  3. Aset tak berwujud
  4. Aset keuangan ( tidak termasuk jumlah yang disajikan pada (e),(g) dan (h))
  5. Investasi dengan menggunakan metode ekuitas
  6. Persediaan
  7. Piutang dagang dan piutang lainnya
  8. Kas dan setara kas
  9. Total aset yang diklasifikasikan sebagai aset yang dimiliki untuk dijual dan aset yang termasuk dalam kelompok lepasan yang diklasifikasikan sebagai dimiliki untuk dijual sesuai dengan PSAK 58 (revisi 2009): Aset tidak lancar yang Dimiliki untuk Dijual serta Operasi yang Dihentikan.
  10. Utang dagang dan terutang lain
  11. Provisi
  12. Liabilitas keuangan (tidak termasuk jumlah pada (10) dan (11) )
  13. Liabilitas dan aset untuk pajak kini sebagaimana didefinisikan PSAK 46 : Akuntansi Pajak Penghasilan
  14. Liabilitas dan aset pajak tangguhan sebagaimana didefinisikan PSAK 46
  15. Liabilitas yang termasuk dalam kelompok lepasan yang diklasifikasikan sebagai dimiliki untuk dijual sesuai PSAK 58 
  16. Kepentingan non pengendali disajikan sebagai bagian ekuitas
  17. Modal saham dan cadangan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk


B. ASET LANCAR
Entitas mengklasifikasikan aset sebagai aset lancar, jika :

  1. Entitas mengharapkan akan merealisasi aset, atau bermaksud untuk menjual atau menggunakannya dalam siklus operasi normal
  2. Entitas memiliki aset untuk tujuan diperdagangkan
  3. Entitas mengharapkan akan merealisasi aset dalam jangka waktu dua belas bulan setelah periode pelaporan
  4. Kas atau setara kas (seperti yang dinyatakan dalam PSAK 2 (revisi 2009) : Laporan Arus Kas), kecuali aset tersebut dibatasi pertukaran atau penggunaannya untuk menyelesaikan liabilitas sekurang-kurangnya dua belas bulan setelah periode pelaporan.

Entitas mengklasifikasikan aset yang tidak termasuk kategori tersebut sebagai aset tidak lancar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar